Tak usah ragu.
Ku bukan siapa-siapa sejenak langit membiru,
sepintas flamboyan ungu menerpa.
Walau itu hanya sesaat,
namun tak perlu kau pikirkan lagi.
Badai akan meluruh berlalu.
Saat itu bayanganmu akan hilang seperti biasa.
Tuhan kan cabut kembali apa yang ada.
Sepintas kan kutitipkan asa kepadaNya.
Ku akan bahagia bila melihat kau bahagia.
Terima kasih atas segalanya.
Ku akan bahagia melihatmu bersujud dan bersyukur.
Ku akan bahagia atas segala kenangan di masa lalu.
Tak usah ragu.
Terima kasih telah mengenalmu.
Terima kasih telah bersua di hatiku.
Sungguh, guratan luka kini terasa indah.
Guratan perih menjadi cerita indah nan lirih.
Antara aku, Tuhan, dan semesta....



0 komentar: